Macam - Macam Neraka
0
komentar
1. Neraka (An-Nar) Jahanam
Artinya : “Apakah orang-orang itu tidak mengerti bahwa sesungguhnya siapa saja orang yang membantah (yakni berani durhaka) kepada Allah dan Rasul-Nya, maka ia akan memperoleh siksa Neraka Jahanam, kekal didalamnya dan yang sedemikian ini adalah suatu kehinaan yang besar sekali.” ( QS. At-Taubah : 63 )
2. Neraka (An-Nar) Al - Jahim
Artinya : “orang – orang ahli Syurga itu tidak akan merasakan kematian lagi, selain kematian yang pertama (ketika didunia itu) dan mereka itu terjaga dari siksa Neraka Jahim.” ( QS. Ad – Dukhan : 56 )
3. Neraka (An-Nar) Al - Hawiyah
Artinya : “Adapun orang yang ringan timbangan amalnya, maka tempat kembalinya adalah Neraka Hawiyah. Adakah engkau mengetahui, apakah Hawiyah itu? Hawiyah adalah api yang amat panas sekali.” ( QS. Al – Qori’ah : 8 – 11 )
4. Neraka (An-Nar) Wail
Artinya : “Jurang Neraka Wail adalah diperuntukkan orang-orang yang mengurangi takaran (timbangan) yaitu orang yang apabila menerima takaran (timbangan) dari orang lain selalu meminta penuh, sedang apabila menakar (menimbang) untuk orang lain lalu menguranginya.” ( QS. Al – Muthaffifiin: 1-3 )
5. Neraka (An-Nar) As –Sa’ir
Artinya : “Dan niscayalah Kami telah memperhias langit didunia ini dengan bintang-bintang bagaikan pelita dan semuanya itu Kami gunakan untuk melempar Syaithan – syaithan. Kami telah menyediakan untuk Syaithan-syaithan ini siksa Neraka Sa’ir.“ ( QS. Al – Mulk : 5 )
6. Neraka (An-Nar) Ladha
Artinya: “Jangan demikian, Sesungguhnya Neraka itu disebut Neraka Ladha (yang artinya ialah api yang dahsyat sekali nyalanya), yang dapat melenyapkan kulit kepala, itulah yang menyeret orang-orang yang membelakangi kebenaran dan memalingkan mereka (yakni orang-orang kafir), juga orang yang gemar mengumpulkan serta menyimpan harta (dan tidak menetapi kewajiban zakatnya). ( QS. Al-Ma´aarij: 15-18 )
7. Neraka (An-Nar) Saqar
Artinya:
- “Orang yang durhaka itu akan Kami masukan kedalam Neraka Saqar.
- Adakah engkau mengetahui, apakah Saqar itu?
- Saqar adalah Neraka yang tidak meninggalkan bekas apapun dan tidak ada yang tidak disukai olehnya (terhadap apapun uang diberikan padanya)
- Neraka Saqar adalah pembakar kulit manusia
- Neraka Saqar ada beberapa malaikat yang menjaganya, Jumlahnya sembilan belas. “
8. Neraka (An-Nar) Al -Huthamah
Artinya:
- Kecelakaanlah bagi setiap pengumpat lagi pencela,
- Yang mengumpulkan harta dan menghitung-hitung,
- Dia mengira bahwa hartanya itu dapat mengekalkannya,
- sekali-kali tidak! Sesungguhnya dia benar-benar akan dilemparkan dalam Huthamah.
- Dan tahukah kamu apa Huthamah itu?
- Huthamah itu ialah api Neraka kepunyaan Allah yang dinyalakan
- menyambar naik sampai ke ulu hati.
- Sesungguhnya orang-orang kafir dalam Neraka huthamah itu ditutup rapat-rapat
- serta di ikatlah mereka itu pada tiang-tiang yang dimalangkan letaknya.
0 komentar:
Post a Comment